Guna Menunjang Tugas Kepolisian, Kapolres Malang Gelar FGD Di Gedung Sanika Satyawada
Malang, IKAGAWANEWS.ID – Guna menunjang tugas Kepolisian di masa pendemi Covid-19 di wilayah hukum Polres Malang.
Telah digelar Forum Group Discussion (FGD) dalam rangka optimalisasi peran komunitas, pada hari Senin (28 September 2020), sekira pukul 12.00 wib – 16.30 wib, di Gedung Sanika Satyawada Polres Malang.
Turut hadir dalam kegiatan. Diantaranya, AKBP Hendri Umar S.I.K., M.H, AKP Nunung Aggraeni, S.H. (Kasat Binmas Res Malang), Gunawan Joko U SKM (Kabid Kes Masy Kab. Malang), IPDA Bambang (KBO Sat Intelkam Polres Malang), IPDA Agus Suryadi P S.H (Kaurmintu Sat Binmas), Aipda Hermawan S (PS. Kanit Bin Polmas Sat Binmas Polres Malang), Bripka Sisca Andriana (anggota sat binmas), Brigpol Eko Prastiyo (anggota sat binmas), Bripda Anggrey Lcd (anggota sat binmas).
Dalam kegiatan ini, turut serta hadir 75 Undangan yang terdiri dari Komunitas MSC, SMB, RX KING, PP POLRI, AK, FKPPI, KBP3, Sambung Roso dan Pemuda Pancasila.
Adapun susunan acara kegiatan. Yakni :
- Pembukaan.
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya.
- Pengantar Kasat Binmas.
- sambutan Kapolres Malang.
- Penyampaian Materi oleh Narasumber.
- Sesi Tanya Jawab.
- Doa.
- Penutup.
Sambutan kata pengantar Kasat Binmas AKP Nunung Aggraeni, S.H., mengatakan, Kegiatan FGD bersama komunitas ini kami mengundang narasumber dari. Dinas Kesehatan Kabupaten Malang.
Sementara, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar S.I.K., M.H, mengucapkan, Alhamdulillah siang ini bisa kumpul di gedung sanika satyawada dalam acara FGD.
Selain itu, Hendri juga mengucapkan, terima kasih pada narasumber sudah bisa hadir.“ Dengan melihat perkembangan covid-19 di kabupaten Malang sebanyak 893 orang positif, 786 orang sembuh, 57 orang meninggal,“ sambungnya.
Lanjut, Hendri menyampaikan, situasi dunia sangat memprihatinkan, sebab hampir 99% dunia terdampak virus Covid 19.
Hendri berharap, mudah-mudahan vaksin segera di temukan. Dan saat ini langkah-langkah yang perlu di optimalkan adalah pencegahan.
“2 prioritas penanganan covid-19. Seperti, melaksanakan Operasi Yustisi penindakan lebih tegas sesuai aturan yang berlaku dan sanksi tidak pidana ringan di tempat berupa, teguran lisan, teguran tertulis, kerja bakti dan denda,“ tegasnya.
“Tujuan dari operasi yustisi ini, guna memberikan efek jera pada masyarakat. Dengan begitu, kesadaran masyarakat dapat meningkat 80%,“ jelas Hendir.
Diharapkan komunitas selalu menggugah masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Alasannya, protokol kesehatan menjadi senjata utama kita untuk menangkal penyebaran covid-19.
Perlu diketahui kabupaten Malang merupakan peringkat ke 5 tingkat kesembuhan di jawa timur untuk itu kita harus benar-benar optimal melaksanakan kegiatan operasi yustisi.
Menurut kata Hendri, mari mengedepankan komunitas sama-sama mengingatkan sesama komunitas terkait protokol kesehatan. Intinya, dari TNI, POLRI dan SATPOL PP tidak mungkin mengerjakan kegiatan tanpa dukungan dari komunitas.
Hendri juga berharap, kepada kawan-kawan komunitas, apabila melihat teman tidak memakai masker harus diingatkan untuk memakai masker.
Hendri menambahkan, mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan semoga ini bisa menjadi amal ibadah.
Kemudian, Materi Dari Narasumber Bapak Gunawan yang menyampaikan, Mohon maaf kepala dinas tidak bisa mengikuti kegiatan FGD, dikarenakan ada kegiatan lainnya.
“Pemahaman komunitas adalah sebuah organisasi yang mempunyai visi, misi dan tujuan yang sama,“ jelasnya.
Adapun selama kegiatan berlangsung dengan aman, tertib dan lancar. (Hum/Kri/Red).