Kapolres Lhokseumawe Buka Lomba Kearifan Lokal Ranup Lampuan Dalam Rangka HUT ke 76 Bhayangkara

Nasional

LHOKSEUMAWE,ikagawanews.id  – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, SIK MH membuka lomba kearifan lokal Ranup Lampuan (merangkai sirih) dalam rangka HUT ke 76 Bhayangkara, kegiatan ini berlangsung di Mapolres Lhokseumawe, Selasa (21/6/2022).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi, SH MM mengatakan, dalam kegiatan lomba ini sebanyak 24 tim dari perwakilan kecamatan di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Bhayangkari, Persit dan sejumlah instansi ikut meramaikan.

“Kegiatan ini merupakan lomba kearifan lokal memeriahkan HUT ke 76 Bhayangkara, selain itu tujuannya juga untuk melestarikan adat dan budaya Aceh, khususnya dalam merangkai sirih,” ujarnya.

Adapun kriteria yang diperlombakan, kata Kasi Humas, bentuk Ranup Lampuan yang diperlombakan, ukuran Ranup Lampuan, hiasan, kelengkapan bahan yang digunakan untuk merangkai Ranup Lampuan dan kerapian Ranup Lampuan tersebut.

Pada kesempatan tersebut, pria nomor satu di jajaran Polres Lhokseumawe yang juga didampingi ketua Bahyangkari Cabang Lhokseumawe, Ny Lily Eko Hartanto ikut meninjau dan melihat langsung proses merangkai sirih yang dilakukan peserta.(Red/Hum)