LHOKSEUMAWE,IKAGAWANEWS.ID – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K, MH kunjungi sejumlah warga yang terdampak banjir di Kawasan Sawang dan Banda baro Kabupten Aceh Utara, Wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Jum’at (12/06/2020) siang.
Lokasi yang terdampak banjir yang dikunjungi diantaranya Desa Lancok Kec. Sawang serta Desa Ulee Nyeue, Alue Keurinyai dan Jamuan di Kec. Bando Baro.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, S.I.K, MH mengungkapkan, kunjungan ini dilakukan dengan dadakan, tolong terima bantuan dari kami TNI-Polri dan pemerintah setempat.
Lanjutnya, kami ikut berempati dan merasakan musibah air bandang ini, tetap tabah dan mudah-mudahan cabaan ini dapat sama-sama dilewati” pungkasnya.
Sementara Muhammad Isya warga setempat mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Lhokseumawe yang telah melihat lansung kelapangan, apalagi ada bantuan untuk korban banjir.
Lantai dan dinding runah saya rusak akibat banjir, kami bersyukur dapat dikunjungi dan diberikan bantuan, semoga bapak Kapolres sehat selalu dan panjang umur”pungkasnya.(Hum/Red)