Peringatan Isra Mikraj 1447 H, Polresta Barelang Perkuat Keimanan Personel untuk Pelayanan Kemanusiaan

Kapolresta Barelang Kombes Pol Anggoro Wicaksono, S.H., S.I.K., M.H.

BARELANG,ikagawanews.id – Dalam rangka memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah / 2026 Masehi, Polresta Barelang menggelar kegiatan keagamaan dengan tema “Memperteguh Keimanan dan Ketakwaan Personel Polri untuk Masyarakat dalam Aksi Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial”. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud pembinaan rohani dan mental personel guna meningkatkan kualitas keimanan serta integritas dalam pelaksanaan tugas kepolisian, Kamis, (22/01/2026).

Kegiatan peringatan Isra Mikraj tersebut berlangsung di Masjid Jihadul Mucharam Polresta Barelang dan diikuti oleh 237 personel Polresta Barelang. Acara ini dihadiri langsung oleh Kapolresta Barelang Kombes Pol Anggoro Wicaksono, S.H., S.I.K., M.H., Wakapolresta Barelang AKBP Fadli Agus, S.I.K., M.H., M.M., Ketua Bhayangkari Cabang Kota Barelang Ny. Rika Anggoro, jajaran Bhayangkari Polresta Barelang, para Pejabat Utama (PJU), serta Kapolsek jajaran Polresta Barelang.

Peringatan Isra Mikraj ini bertujuan untuk mengingatkan kembali makna penting peristiwa Isra Mikraj sebagai momentum peningkatan keimanan dan ketakwaan, khususnya bagi personel Polri. Nilai-nilai spiritual yang terkandung diharapkan dapat menjadi landasan moral dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menumbuhkan kepedulian sosial dalam setiap pelaksanaan tugas.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan oleh pembawa acara, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Rahmah Aulia, S.Ag. Suasana khidmat terasa sejak awal kegiatan, mencerminkan semangat kebersamaan dan kekhusyukan seluruh peserta dalam mengikuti peringatan hari besar keagamaan tersebut.

Acara inti diisi dengan penyampaian ceramah agama oleh Ustadz Drs. H. Junaidi Akbar yang mengangkat hikmah Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW. Dalam tausiyahnya, disampaikan pentingnya menjaga salat, meningkatkan keimanan, serta menjadikan nilai-nilai ketakwaan sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri yang melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Polresta Barelang dapat semakin memperkuat spiritualitas, memperkokoh etika dan moral, serta meningkatkan kepedulian sosial dalam rangka mendukung terwujudnya Polri yang Presisi dan humanis di tengah masyarakat.

Kegiatan peringatan Isra Mikraj 1447 H / 2026 M diakhiri dengan doa bersama dan penutup oleh pembawa acara. Seluruh rangkaian acara berjalan dengan tertib, lancar, dan penuh khidmat sebagai wujud syukur serta refleksi diri dalam meningkatkan kualitas pengabdian Polri kepada bangsa dan negara.(Red/Hum)

ssx