Tiga Pejabat Baru di Lingkungan Polda Kalsel Resmi Dilantik
Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H.
KALSEL,ikagawanews.id – Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H. memimpin acara serah terima jabatan (sertijab) tiga pejabat utama di lingkungan Polda Kalsel. Acara berlangsung di Auditorium Polda Kalsel, Banjarbaru, pada Senin (5/1/2026) pukul 10.00 WITA.
Adapun pejabat yang melakukan serah terima jabatan adalah Karo Ops Polda Kalsel Pejabat lama Kombes Pol Nurhandono, S.I.K.,M.H, menyerahkan jabatan kepada pejabat baru Kombes Pol Eko Irianto, S.I.K.
Kabid Keu Polda Kalsel Kombes Pol Erwin Fardiansyah Tossin, S.I.K, menyerahkan jabatan kepada Kombes Pol Ignasius Jaya Misa, S.E.,M.M. Kapolres Hulu Sungai Selatan AKBP Muhammad Yakin Rusdi, S.I.K, menyerahkan tongkat estafet kepemimpinan kepada AKBP Awaluddin Syam, S.I.K.,M.M. Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan kinerja selama menjabat.
Ia juga berpesan kepada pejabat baru agar segera beradaptasi dan melanjutkan program-program prioritas guna meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat di Kalsel.
“Kami berharap para pejabat baru dapat membawa inovasi dan semangat baru dalam mengemban tugas, serta menjaga sinergi dengan seluruh stakeholder,” tegas Kapolda.
Acara sertijab berlangsung khidmat dan dihadiri oleh Gubernur Kalsel H. Muhidin, Ketua DPRD Kalsel H. Supian HK, Kabinda Kalsel, Ka BNNP Kalsel, Danrem 101 / Antasari, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, Wakapolda Kalsel, Irwasda Polda Kalsel, Wakil Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel dan Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel.
Usai pelaksanaan Sertijab tiga pejabat utama Polda Kalsel, langsung digelar pengantar tugas pejabat lama dan pejabat baru dilingkungan Polda Kalsel. (Tribrata News Kalsel / Add)