Wakapolresta Pimpin Apel Pagi di Mako Polresta Samarinda

SAMARINDA,ikagawanews.id – Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Wakapolresta) Samarinda, AKBP Heri Rusyaman,S.I.K.,M.H memimpin apel pagi yang berlangsung di halaman Markas Komando (Mako) Polresta Samarinda, pada hari ini. Senin (20/01/25).
Apel pagi ini dihadiri,Pejabat Utama Polresta Samarinda,Kapolsek Jajaran Polresta Samarinda,dan seluruh personel Polresta Samarinda sebagai bentuk persiapan dan penyegaran tugas bagi setiap anggota.
Dalam amanatnya, Wakapolresta Samarinda mengingatkan kepada seluruh personel untuk terus meningkatkan disiplin dan kinerja dalam menjalankan tugas-tugas pengamanan di wilayah hukum Polresta Samarinda.
Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan, mengingat tantangan dalam menjaga keamanan yang semakin kompleks.
“Sebagai bagian dari aparatur negara, kita harus senantiasa siap sedia untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kedisiplinan dan kesiapan mental sangat diperlukan dalam setiap pelaksanaan tugas,” ujar Wakapolresta.
Selain itu, Wakapolresta juga menyampaikan apresiasi terhadap kinerja anggota Polresta Samarinda Utara yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat tinggi dalam menjaga keamanan.
Apel pagi ini diakhiri dengan pengecekan kesiapan personel untuk melaksanakan tugas sehari-hari dan melakukan berbagai kegiatan pengawasan, patroli, serta pelayanan kepada masyarakat. Dengan pelaksanaan apel ini, diharapkan Polresta Samarinda dapat terus berkomitmen dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat,Ujarnya.(Red/Hum)
Leave A Reply

Your email address will not be published.