AKBP Hendri Umar Pimpin Upacara sertijab Dua Kapolsek Jajaran Polres Malang
Malang, Ikagawanews.id – Telah dilaksanakan kegiatan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolsek Lawang dan Kapolsek Sumbermanjing Wetan, di Gedung Sanika Satyawada Polres Malang, pada hari Selasa (22 Desember 2020), sekira pukul 09.00 Wib sampai selesai.
Untuk diketahui, pelaksanaan Sertijab Dua Kapolsek Jajaran Polres Malang, sesuai surat Telegram Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur Nomor: ST/2209/XII/KEP./2020 Tanggal 4 Desember 2020, tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan pada Jajaran Polda Jatim.
Petugas Upacara yang terlibat, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar, S.I.K., M.H (Irup). Kabagsumda/Kasubbagsarpras (Pa Up). Kapolsek Wajak (Dan Up). Kasiwas (Rohaniawan Islam). Brigadir Afifuddin Zuhdi (Pembaca Do’a). Bripka Luluk Mei Irawati (Pembawa acara). Bripda Rekha Irma Nusa Bakti (Pembaca Kep Kapolda Jatim). Aipda Kautsar (Ajudan Irup).
Adapun Peserta Upacara yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Antara lain : Para PJU Polres Malang. Para Kapolsek Jajaran Polres Malang. Camat dan Danramil Kec. Lawang dan Kec. Sumbermanjing Wetan.
Dalam susunan upacara, diawali dari dilaksanakan persiapan pasukan. Dan diteruskan Laporan Pa Up kepada Irup.
Kemudian, dilanjutkan Irup tiba di tempat Upacara, dan dilakukan pelaksanaan penghormatan pasukan.
Lalu, diteruskan Laporan Perwira yang ditunjuk. Kemudian, Pejabat yang melaksanakan serah terima Jabatan menghadap Inspektur Upacara dan laporan.
Selanjutnya, dilaksanakan pembacaan keputusan Kapolda Jatim oleh Bripda Rekha Irma Nusa Bakti, dan Pengambilan Sumpah Jabatan ( rohaniawan mengambil tempat ).
Dilanjutkan Pembacaan Teks Sumpah Jabatan oleh Inspektur Upacara diikuti oleh Pejabat yang baru menerima Jabatan.
Diteruskan dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan, Berita Acara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pakta Integritas. Dan Pejabat yang selesai melaksanakan serah terima Jabatan laporan dan kembali ketempat.
Selanjutnya, dilaksanakan Pembacaan Do’a, yang diteruskan dengan Laporan Perwira yang ditunjuk, dilanjutkan pelaksanaan Penghormatan Pasukan.
Upacara Serah Terima Jabatan selesai dilaksanakan, dan Inspektur Upacara berkenan meninggalkan tempat.
Dilanjutkan, Laporan Pa Up kepada Irup, dan melaksanakan Penyerahan Cinderamata kepada pejabat lama yang telah melaksanakan Serah Terima Jabatan.
Selanjutnya, dilaksanakan Pemberian ucapan selamat kepada perwira yang telah melaksanakan Serah Terima Jabatan.
Lalu, Kapolres Malang dan Wakapolres melaksanakan foto bersama dengan pejabat yang telah melaksanakan sertijab.
Diungkapkan, adapun Pejabat yang telah melaksanakan Serah Terima jabatan antara lain : (a). Kompol Hari Subagiyo, S.H., M.H. NRP 68100017 Jabatan Lama Kapolsek Lawang Polres Malang Jabatan Baru Kabagops Polres Batu. (b). AKP Hartono, S.Sos. NRP 66090317 Jabatan Lama Kapolsek Sumbermanjing Wetan Polres Malang Jabatan Baru Kapolsek Lawang Polres Malang. (c). Iptu Mashudianto, S.H., M.H. NRP 64070646 Ps. Kasubbaghukum Bagsumda Polres Malang Jabatan Baru Kapolsek Sumbermanjing Wetan Polres Malang.
Ditambahkannya, selama kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib. (Hum/Kri/Red)