Kapolres Tapsel Hadiri Pelaksanaan Kegiatan Zoom Meeting Tentang Rapat Koordinasi Kepala Daerah Seluruh Indonesia

Tapanuli Selatan,IKAGAWANEWS.ID  – Kepala Kepolisian Resort (Kapolres)Tapanuli Selatan AKBP ROMAN SMARADHANA ELHAJ, S.H., S.I.K., M.H.menghadiri Pelaksanaan Kegiatan Zoom Meeting Tentang Rapat Koordinasi Kepala Daerah Seluruh Indonesia yang dipimpin langsung oleh  Presiden Republik Indonesia Ir. H. JOKO WIDODO, di Ruangan Rapat Sekda Tapanuli Selatan Lantai I Kantor Bupati Tapanuli Selatan, Rabu 28 April 2021.

Hadir dalam Pelaksanaan Zoom Meeting ,Kapolres Tapanuli Selatan AKBP ROMAN SMARADHANA ELHAJ, S.H., S.I.K., M.H.,Bupati Tapanuli Selatan DOLLY PUTRA PARLINDUNGAN PASARIBU., Wakil Bupati Tapanuli Selatan RASYID ASSAF DONGORAN.,Kajari Tapanuli Selatan ARDIAN, S.H., M.H.,Sekretaris Daerah Kab. Tapanuli Selatan Drs. PARULIAN NASUTION, M.M.,,Kasat Intel Polres Tapanuli Selatan AKP ELDI KOSWARA S.,Pasi Intel Kodim 0212 /TS LETTU CPM MAHMUD SALIM NASUTION.

“Presiden Republik Indonesia,memberikan arahan bahwa,

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi perkembangan Covid – 19 mengacu pada perkembangan di India yang melonjak tinggi terpapar Covid – 19. Terutama menjelang hari Raya Idul Fitri tahun 2021.

Agar pemerintah daerah jangan mengganggap remeh tentang perkembangan Covid 19 di daerah masing – masing.

Bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia harus mulai memasuki pemulihan di tahun 2021.

Agar daerah memberikan kemudahan dalam memberikan perizinan untuk membuka usaha / investasi.

Bahwa pertumbuhan ekonomi nasional tergambar dari pertumbuhan ekonomi di daerah.

“Selama Kegiatan Zoom Meeting berlangsung, tetap memperhatikan Protokol Kesehatan yang dianjurkan Pemerintah guna Mencegah Penyebaran Virus Corona (Covid – 19) seperti mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.”(Red/Hum)

Leave A Reply

Your email address will not be published.